2023.04.04 up

Anpan, Roti Khas Jepang yang Wajib Kamu Icip!

Anpan (あんぱん) merupakan roti khas Jepang yang berisi pasta kacang merah manis. Tahukah kalian jika Anpan punya hari peringatan? Di Jepang, “Anpan Day” atau 「あんぱんの日」diperingati tiap tanggal 4 April.

Anpan, Roti Khas Jepang | Photo by: wikimedia
Anpan, Roti Khas Jepang | Photo by: wikimedia

Menurut sejarah, anpan pertama kali disajikan untuk Kaisar Meiji saat mengunjungi kediaman Keluarga Mito di Mukaishima, Tokyo pada tahun 1874. Kala itu, pemilik Toko Roti “Kimuraya” (Kimuraya Sohonten) di Ginza menyajikan anpan sebagai camilan saat hanami.

Baca juga: Musim Semi di Jepang! “Sakura” di Ueno Park

Pada awal Zaman Meiji, roti-roti yang dijual di Toko Roti “Kimuraya” tidak begitu laku. Ketika sang pemilik toko menjual roti berisi kacang merah, produk tersebut langsung menjadi populer karena rasanya yang unik dan menyerupai manju. Karena roti tersebut sangat disukai oleh Kaisar, maka Toko Roti “Kimuraya” menjadi pemasok anpan bagi keluarga kekaisaran. Kemudian anpan dijual secara umum dan menjadi makin populer di kalangan masyarakat. Oleh karena itu, Kimuraya Sohonten Co., Ltd., mendaftarkan tanggal 4 April sebagai “Hari Anpan” pada 2001 untuk mengingat sejarah dari roti yang menjadi khas Jepang tersebut.

Variasi Anpan | Photo by: jj2019
Variasi Anpan | Photo by: jj2019

Meskipun awalnya berisi pasta kacang merah, saat ini anpan memiliki beragam variasi rasa di Jepang. Contohnya, anpan berisi kacang putih (白あんぱん, shiro anpan), kacang hijau (うぐいすぱん, uguisu-pan), hingga pasta labu (かぼちゃあんぱん, kabocha anpan). Tidak hanya isiannya saja yang beragam, tekstur dari pasta dan roti pembungkusnya pun bervariasi!

Apakah kalian pernah mencoba anpan? Atau bahkan menjadi varian roti favoritmu?