2023.05.30 up

Zero Waste Day di Jepang

Tanggal 30 Mei diperingati sebagai Zero Waste Day atau 「ゴミゼロの日 (gomi zero no hi)」di Jepang. Sesuai namanya, Hari Tanpa Sampah ini mengkampanyekan kebersihan lingkungan dengan cara membuang dan mendaur ulang sampah.

Zero Waste Day | Photo by: acworks (PhotoAC)
Hari Tanpa Sampah atau 「ゴミゼロの日」 | Photo by: acworks (PhotoAC)

Pemerintah Kota Toyohashi di Prefektur Aichi yang pertama kali mengadakan gerakan “nol sampah” atau「530(ごみゼロ)運動」pada tahun 1975. Tanggal tersebut dipilih karena plesetan kata dari “go (5)”, “mi (3)”, dan “zero (0)”. Kemudian ketika memperingati 10 tahun gerakan “530 (gomizero)” pada tahun 1985, tanggal 30 Mei resmi ditetapkan sebagai Zero Waste Day di Jepang.

Hingga saat ini, gerakan zero waste masih dilakukan oleh masyarakat, bahkan diajarkan kepada siswa sekolah demi menjaga kebersihan. Gerakan “530 (gomi zero)” di Kota Toyohashi aktif kampanyekan kebersihan lingkungan dengan berbagai kegiatan yang melibatkan seluruh kalangan masyarakat. Dewan 530運動環境協議会 berharap masyarakat dapat menumbuhkan semangat untuk tidak membuang sampah sembarangan dengan cara memungut sampah.