Eksterior
Eksterior

Mōri Museum

CHECK!

Disimpan sekitar 20.000 harta karun keluarga Mori yang dulunya menguasai seluruh wilayah Chugoku!

Harta Nasional “Landscape Paintings of the Four Seasons” sebuah mahakarya dari tahun-tahun terakhir Sesshu wajib dilihat!

Ada banyak pameran termasuk pameran khusus dan pameran terencana!

Tempat Apa Sih?

Museum ini dibuka pada tahun 1967 dan menyimpan sekitar 20.000 harta karun dari keluarga Mori yang bergengsi sejak era Kamakura. Terdapat 7 kekayaan nasional seperti Mahakarya Sesshu "Landscape Paintings of the Four Seasons'' dan "Kokin Wakashu Volume 8", serta disimpan kekayaan budaya penting sekitar 8.000 karya "Image of Motonari Mori". Serta, taman dan rumah besar yang ditetapkan sebagai kekayaan budaya nasional dibuka untuk umum. Diadakan pameran khusus "Harta karun nasional" setiap bulan november. Selain dibuka khusus untuk umum harta nasional dan kekayaan budaya penting, diadakan pameran khusus lima kali setahun.

  • DATA
Nama Lokasi Mōri Museum
No. Telpon 0835-22-0001
Kode Pos 747-0023
Alamat 1-15-1 Tatara, Kota Hofu, Prefektur Yamaguchi
Jam Operasional 9:00~17:00 ※Masuk terakhir 30 menit sebelum tutup
Hari Libur 22-31 desember Sepanjang tahun
Tempat Parkir Tersedia untuk 116 unit (gratis)
Akses [Kereta] Dari Stasiun JR Hofu, naik bus ke Kuil Amidaji, turun di "Mōri hontei iriguchi", lalu jalan kaki 6 menit [Mobil] Dari Jalan Tol Sanyo Hofu Higashi IC, atau Hofu Nishi IC, 15 menit
Tiket Masuk [Dewasa] 700 yen [Pelajar SMP dan SD] 350 yen ※Pameran khusus memiliki biaya terpisah, tersedia diskon grup