Inami Sculpture General Hall

CHECK!

Sebuah museum pameran khusus untuk "Pahatan Inami", yang merupakan teknik memahat terbaik dari Jepang!

Terdapat lebih dari 200 karya termasuk figurine dipamerkan dan juga dijual!

“Shishi Gatchara”, sebuah mesin gacha dimana kamu dapat membawa pulang tag bingkai kayu berbentuk singa!

Tempat Apa Sih?

Museum ini memerkenalkan karya-karya "Pahatan Inami", sebuah karya pahatan tradisional yang dipahat menggunakan teknik memahat terbaik dari Jepang. Museum ini memamerkan dan menjual lebih dari 200 ornamen, termasuk transom, sekat, panel, patung Tenjin, dan juga kepala singa. Di museum ini juga terdapat sebuah mesin gacha "Shishi Gachara", yang mana pada mesin gacha ini para pengunjung dapat membeli tag bingkai kayu berbentuk singa yang dibuat dengan menggunakan teknik pahatan inari dengan harga 500 Yen. Hadiah paling menarik pada mesin gacha ini adalah tag singa yang memiliki warna, dan mesin ini merupakan daya tarik khusus yang ada pada museum ini.

  • DATA
Nama Lokasi Inami Sculpture General Hall
No. Telpon 0763-82-5158
Kode Pos 932-0226
Alamat 733 Kitagawa, Inami, Kota Nanto, Prefektur Toyama
Jam Operasional 9:00 s/d 17:00 ※Batas akhir masuk museum 30 menit sebelum jam operasional berakhir
Hari Libur Tiap rabu kedua dan keempat tiap bulannya (hari berikutnya bila bertepatan dengan hari libur nasional)| libur akhir tahun (harap konfirmasi lebih lanjut)
Tempat Parkir 100 unit, gratis ※Ada tempat parkir berbayar yang berada bersebelahan dengan Stasiun Inami.
Akses

Bus:
Naik bus Kaetsuno dari Stasiun JR Shin-Takaoka atau Stasiun JR Takaoka dan turun di Kanjojiguchi, lalu berjalan kaki selama 10 menit
Dari Stasiun JR Kanazawa naik bus Kaetsuno dan turun di Zuisenji-mae Kotsu Hiroba, lalu berjalan kaki selama 15 menit

Mobil:
15 menit berkendara dari Tonami IC di Hokuriku Expressway
20 menit berkendara dari Fukumitsu IC di Tokai-Hokuriku Expressway
Tiket Masuk Dewasa: 500 Yen|Pelajar SD: 250 Yen
※Diskon khusus rombongan: Dewasa: 400 Yen|Pelajar SD: 200 Yen
※Bagi para pengunjung penyandang disabilitas, pengunjung yang memiliki riwayat penyakit medis baik secara fisik dan mental, dan pengunjung dengan keterbatasan lainnya: Dewasa: 400 Yen, Pelajar SD: 200 Yen, dan gratis untuk 1 orang pedamping.