2023.12.17 up

17 Desember, Hari Pesawat Terbang

Tanggal 17 Desember merupakan Hari Pesawat Terbang. Pada 17 Desember 1903, Wright Brothers berhasil melakukan penerbangan pertama dengan pesawat bertenaga “Wright Flyer” di North Carolina, Amerika Serikat.

Wright Brothers adalah orang pertama yang berhasil menerbangkan pesawat bertenaga. Akan tetapi, pria Jepang bernama Chūhachi Ninomiya merupakan orang pertama yang berhasil menerbangkan model pesawat bertenaga pada tahun 1891. Penerbangan pertama yang berhasil dari pesawat bertenaga di Jepang terjadi pada tanggal 19 Desember 1910, dan penerbangan pertama yang berhasil dari pesawat sipil produksi dalam negeri terjadi pada bulan Mei di tahun berikutnya.

Dalam peringkat maskapai penerbangan terbaik dunia tahun 2023 yang diumumkan oleh Skytraxーsebuah perusahaan yang melakukan riset maskapai penerbangan di seluruh dunia, maskapai penerbangan Jepang All Nippon Airways (ANA) menempati peringkat ke-3, disusul Japan Airlines (JAL) yang berada di peringkat ke-5.