13 Februari, Hari Situs Warisan Budaya Jepang
Di Jepang, tanggal 13 Februari diperingati sebagai “Hari Situs Warisan Budaya Jepang” atau “Japan Heritage Day”. Hari peringatan ini dibentuk oleh Japanese Agency for Cultural Affairs dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan minat publik terhadap warisan Jepang. Tanggal 13 Februari dipilih berdasarkan permainan kata dari “Nihon (2) Issan (13).”

Situs Warisan Budaya Jepang Japan Heritage atau adalah kisah yang menceritakan budaya dan tradisi Jepang melalui pesona sejarah dan karakteristik suatu wilayah, yang diakui oleh Japanese Agency for Cultural Affairs. Hari peringatan ini baru ditetapkan sebagai bagian dari sistem perlindungan warisan budaya Jepang, dengan tujuan tidak hanya melestarikan dan memelihara kekayaan budaya berwujud dan tidak berwujud, tetapi juga mempromosikannya baik di tingkat domestik maupun internasional sebagai sumber daya pariwisata.
Selain itu, Japan Heritage Festival yang mempertemukan situs warisan Jepang dari seluruh negeri, diadakan setiap tahun di lokasi berbeda di Jepang.