31 Oktober, Happy Halloween!
Tanggal 31 Oktober merupakan hari perayaan Halloween.
Halloween sudah ada sejak lebih dari 2.000 tahun yang lalu, dan konon berasal dari Festival Celtic kuno bernama “Samhain”.
Dalam kalender Celtic, hari terakhir setiap tahunnya jatuh pada tanggal 31 Oktober yang diyakini sebagai hari ketika perbatasan antara dunia dan akhirat melemah, dan jiwa orang mati kembali ke keluarga mereka. Oleh karena itu, konon mereka memakai topeng untuk melindungi diri agar roh jahat yang datang bersama jiwa orang mati tidak mengenali mereka sebagai manusia. Kebiasaan inilah yang menjadi cikal bakal kostum Halloween.
Sedangkan di Jepang, Halloween mulai dikenal pada tahun 1970an. Toko Kiddy Land Harajuku yang menjual barang-barang karakter merupakan tempat pertama kalinya Halloween diadakan, dan sejak itu Tokyo Disneyland juga mengadakan acara Halloween. Semenjak saat itu, acara tersebut menjadi terkenal di kalangan masyarakat Jepang.
Hingga saat ini Halloween di Jepang telah mengalami evolusi yang unik dan kini dinikmati sebagai hari untuk cosplay menggunakan kostum Halloween.