Jepang Rayakan Hari Kereta Api Tiap 14 Oktober
Tanggal 14 Oktober adalah “Hari Kereta Api” di Jepang.
Kereta api pertama di Jepang dibuka pada jalur antara Shinbashi dan Yokohama pada tanggal 14 Oktober 1852. Lalu hari peringatan dicetuskan pada tahun 1944 untuk memperingati kelahiran dan perkembangan alat transportasi tersebut. Tahun 2023 ini menandai peringatan ke-30 tahun Hari Kereta Api.
Di Jepang ada banyak sekali penggemar kereta api, dan informasi serta dampak ekonomi yang dibawa oleh penggemar kerap menjadi bahan perbincangan. Setiap tahun pada Hari Kereta Api, perusahaan kereta api di seluruh negeri mengadakan acara seperti festival dan penjualan official products, sehingga hal ini menjadi kesempatan bagus untuk mengunjungi kereta dan stasiun populer di Jepang.