Peringati 20 Juli sebagai Hari Hambuger di Jepang!
Di Jepang, 20 Juli diperingati sebagai hari hamburger. Pada tanggal 20 Juli 1971, restoran cepat saji “McDonald’s”, pertama kali dibuka di Ginza, Tokyo, Jepang. Untuk memperingati hari pembukaan restoran ini, pada tahun 1996, Japan McDonald’s Corporation menetapkan hari ini sebagai “Hari Hamburger”.
Pada hari pembukaan, toko pertama tersebut dikunjungi lebih dari 10.000 pelanggan, dan berhasil mencatat penjualan lebih dari 1 juta yen dalam sehari.
Saat ini, ada sekitar 2.900 cabang McDonald’s di Jepang. Yuk, kita coba menikmati menu unik McDonald’s yang hanya ada di Jepang!